BeritaBerita UtamaDaerahFeaturedMataramNTBOlahragaSport

Pengurus Provinsi PERTINA NTB Dilantik Langsung Oleh Ketua Umum Pusat PERTINA Di Tengah Pertandingan Cabor Tinju Porprov XI NTB

×

Pengurus Provinsi PERTINA NTB Dilantik Langsung Oleh Ketua Umum Pusat PERTINA Di Tengah Pertandingan Cabor Tinju Porprov XI NTB

Sebarkan artikel ini

Mataram, NTB – Persatuan Tinju Amatir Indonesia (PERTINA) Nusa Tenggara Barat (NTB) telah resmi di lantik oleh Ketua Umum Pusat PERTINA Mayor Jendral (Purn) Komarudin Simanjutak., di Gelanggang Pemuda Mataram, JL. Pendidikan, Dasan Agung, NTB, Sabtu Malam (25/2/2023).

Pelantikan pengurus tersebut di lakukan di sela-sela pertandingan Cabang Olahraga (Cabor) Tinju Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XI NTB, sebagai upaya untuk memajukan olahraga tinju amatir di Indonesia dan meningkatkan prestasi atlet tinju NTB di tingkat nasional maupun internasional.

Dalam sambutannya, Ketua Umum Pusat PERTINA, Mayor Jendral (Purn) Komarudin Simanjutak., mengungkapkan bahwa ia sangat optimis dengan pengurus baru yang telah di lantik. Ia berharap bahwa pengurus baru tersebut dapat bekerja sama dengan baik dan menjadikan PERTINA NTB semakin maju dan berkembang.

“Kita harus bersama-sama bekerja keras dan mempunyai semangat yang tinggi untuk memajukan olahraga tinju amatir di Indonesia. Saya percaya karena dulunya Ketua Pertina NTB yang saya lantik hari ini merupakan anak buah saya saat masih bertugas di aceh,” ujarnya.

“semoga dengan kerja keras dan semangatnya yang tinggi, Ia bisa mengharumkan nama NTB dan negara di arena olahraga internasional. Terlebih NTB ini adalah salah satu penyumbang atlet tinju terbaik di Indonesia,” tambahnya.

Ketua PERTINA NTB Kolonel Arm Arif Rahman, S.Sos., M.M., yang merupakan Komandan Kodim (Dandim) 1606 Mataram mengucapkan, “Hari ini kami di lantik oleh Ketua Umum PERTINA Pusat. Di harapkan dengan adanya pengurus baru yang sudah dilantik, olahraga tinju amatir di NTB bisa semakin maju dan berkembang sehingga dapat menghasilkan atlet-atlet tinju Indonesia yang tangguh dan kompetitif di tingkat nasional maupun internasional,” Ucapnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *