Binkam

Operasi Mantap Brata Rinjani 2024: Sat Lantas Polres Lombok Barat Patroli Sore di Titik Rawan Laka Lantas

×

Operasi Mantap Brata Rinjani 2024: Sat Lantas Polres Lombok Barat Patroli Sore di Titik Rawan Laka Lantas

Sebarkan artikel ini
Patroli Sore Sat Lantas Polres Lombok Barat Ciptakan Kamseltibcarlantas Jelang Pemilu 2024

Lombok Barat, NTB – Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Lombok Barat, Polda NTB, melaksanakan giat patroli sore di sejumlah titik rawan laka lantas, Selasa (20/2/2024).

Patroli ini merupakan bagian dari Operasi Mantap Brata Rinjani 2024 yang bertujuan untuk mengamankan jalannya Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024.

Kasat Lantas Polres Lombok Barat, Iptu Adi Rijal P. Sipayung, S.Tr.k., mengatakan bahwa patroli sore oleh personil Sat Lantas Polres Lombok Barat Unit Turjawali.

Mereka menyisir jalan baypas Bil 1 dan wilayah Gerung yang kerap menjadi lokasi terjadinya kecelakaan lalu lintas.

“Kami melakukan patroli sore ini guna mencegah dan mengantisipasi terjadinya laka lantas di wilayah hukum Polres Lombok Barat. Juga memberikan himbauan dan teguran bagi pengendara yang melakukan pelanggaran yang berpotensi menimbulkan laka lantas,” ujar Iptu Adi Rijal.

Pelanggaran yang berpotensi menimbulkan laka lantas seperti tidak menggunakan helm, spion, atau melanggar rambu-rambu lalu lintas.

Ia menambahkan bahwa patroli sore ini juga bertujuan untuk menciptakan situasi kamseltibcar lantas (keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas) yang aman, nyaman, dan kondusif.

Hal ini penting mengingat tahun 2024 merupakan tahun politik yang membutuhkan stabilitas keamanan.

“Operasi Mantap Brata Rinjani 2024 adalah operasi kepolisian terpusat yang dilaksanakan oleh Polda NTB untuk mengamankan jalannya Pemilu dan Pilkada serentak tahun 2024. Berharap agar masyarakat dapat mendukung operasi ini dengan bersikap disiplin dan taat hukum dalam berlalu lintas,” tutur Iptu Adi Rijal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *