Bali NusraBeritaBerita NTBLobarLombok BaratNTBNTB One TerkiniSinergitas Pemda TNI POLRITerkini

TNI AD Hadir di Tengah Masyarakat, Wujudkan Program Pompa Hidram di Lombok Barat

×

TNI AD Hadir di Tengah Masyarakat, Wujudkan Program Pompa Hidram di Lombok Barat

Sebarkan artikel ini

Lombok Barat, NTB – Komandan Distrik Militer (Dandim) 1606/Mataram Letkol Arm. Muh. Saifudin Khoiruzzamani, S.Sos., M.Han., bersama Komandan Resor Militer (Danrem) 162/WB Brigjen TNI Agus Bhakti., S.I.P., M.I.P., melakukan peninjauan lokasi pompa hidram yang akan dikunjungi oleh Panglima Daerah Militer (Pangdam) IX/Udayana Mayjen TNI Harfendi, S.I.P, M.Sc., di Dusun Peresak, Desa Narmada, Kecamatan Narmada, Kabupaten Lombok Barat, Rabu (31/1/2024).

Pompa hidram adalah alat yang memanfaatkan energi air untuk mengangkat air dari sumber yang lebih rendah ke tempat yang lebih tinggi tanpa menggunakan bahan bakar atau listrik. Pompa hidram ini merupakan salah satu program teritorial Kodim 1606/Mataram yang bertujuan untuk membantu masyarakat dalam mengatasi masalah kekurangan air bersih, khususnya di daerah-daerah yang sulit dijangkau oleh jaringan pipa PDAM.

Dalam kunjungannya, Danrem 162/WB dan Dandim 1606/Mataram mengecek kesiapan dan kelayakan pompa hidram yang telah dipasang di lokasi tersebut. Mereka juga berdialog dengan warga setempat dan Kepala Desa (Kades) Narmada untuk mengetahui manfaat dan dampak positif dari adanya pompa hidram bagi kehidupan masyarakat.

Kades Narmada, Bahri, S.I.P., mengatakan, “dengan beroperasinya pompa hidram ini, keluhan warga tentang susahnya memperoleh air, dimana Narmada di kenal dengan melimpanyah air namun masyarakat yang tinggal di wilayah ketinggian kesulitan sudah teratasi,” ucapnya

Dandim 1606/Mataram mengatakan, pompa hidram ini merupakan salah satu bentuk kepedulian TNI AD terhadap masyarakat, khususnya di wilayah binaan Kodim 1606/Mataram. Ia berharap, pompa hidram ini dapat dimanfaatkan dengan baik oleh warga dan dapat meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup mereka.

“Kami berharap, dengan adanya pompa hidram ini, masyarakat dapat terbantu dalam memenuhi kebutuhan air bersih, baik untuk keperluan sehari-hari maupun untuk pengembangan usaha pertanian dan peternakan. Kami juga mengimbau kepada warga untuk menjaga dan merawat pompa hidram ini agar tetap berfungsi dengan baik dan awet,” ujar Dandim.

Sementara itu, Danrem 162/WB mengapresiasi kinerja Kodim 1606/Mataram yang telah berhasil melaksanakan program teritorial ini dengan baik. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah dan masyarakat yang telah mendukung dan bekerja sama dengan TNI AD dalam mewujudkan program ini.

“Program pompa hidram ini merupakan salah satu bukti nyata bahwa TNI AD hadir di tengah-tengah masyarakat untuk mengabdi dan membangun bersama rakyat. Kami berterima kasih kepada Pemerintah Daerah, LAZDAZI NTB dan masyarakat yang telah memberikan dukungan dan kerja sama yang baik dengan TNI AD dalam mewujudkan program ini. Kami berharap, program ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat dan dapat meningkatkan sinergitas antara TNI AD, Pemda, dan masyarakat,” tutur Danrem.

Diketahui, Pangdam IX/Udayana akan mengunjungi lokasi pompa hidram ini dalam rangka kunjungan kerja ke wilayah Korem 162/WB. Selain meninjau pompa hidram, Pangdam juga akan meninjau beberapa program teritorial lainnya yang dilaksanakan oleh Kodim 1606/Mataram, seperti persami,pembersihan sungai,penanaman pohon dan bantuan sosial kepada masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *