Bali NusraBeritaBerita NTBLobarLombok BaratNTBNTB One TerkiniSinergitas Pemda TNI POLRITerkini

Gotong Royong Tangkal Dampak Cuaca Ekstrem: TNI, Polri, dan Masyarakat Bersatu Bersihkan Gorong-Gorong di Lombok Barat

×

Gotong Royong Tangkal Dampak Cuaca Ekstrem: TNI, Polri, dan Masyarakat Bersatu Bersihkan Gorong-Gorong di Lombok Barat

Sebarkan artikel ini

Lombok Barat, NTB – Sebagai respons cepat terhadap dampak hujan lebat yang melanda wilayah Batulayar-Gunungsari, TNI dan Polri dengan sinergitas yang kuat telah bersatu untuk membersihkan saluran irigasi dan gorong-gorong yang tersumbat.

Dalam kegiatan bersama ini, anggota TNI Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-07/Gunungsari, Masyarakat, dan Polri dari Kepolisian Sektor (Polsek) Batulayar menunjukkan kolaborasi dan koordinasi yang baik, memastikan setiap proses pembersihan berlangsung lancar. Dengan semangat gotong royong, mereka berhasil mengatasi kendala-kendala yang muncul akibat cuaca ekstrem.

Mayor Chb Danang Kristiyanto, perwakilan dari Komando Distrik Militer (Kodim) 1606/Mataram, menyatakan, “Kami berkomitmen untuk mendukung masyarakat setempat, dan sinergi TNI-Polri adalah bentuk nyata dari kesatuan kami dalam membantu mengatasi situasi darurat seperti ini.” Tegasnya disela-sela kegiatan, Rabu (6/12/2023).

Kepala Polsek (Kapolsek) Batu Layar, Kompol Ricky Yuhanda, S.E., S.I.K., M.M., menambahkan, “Kami senantiasa siap bekerja sama dengan TNI dan pihak terkait lainnya untuk memberikan bantuan dan perlindungan kepada masyarakat. Kebersihan saluran irigasi sangat krusial untuk mencegah banjir dan kerusakan lebih lanjut.” Ucapnya.

“Pembersihan saluran irigasi dan gorong-gorong ini bukan hanya upaya fisik semata, tetapi juga mencerminkan komitmen bersama TNI dan Polri untuk menjaga keamanan dan kesejahteraan masyarakat di wilayah ini. Semoga langkah ini dapat memberikan manfaat positif dan menjadi contoh sinergi yang inspiratif bagi daerah lain,” tutup Kepala Desa Sandik, H. Abdurrahman yang turut membaur bersama masyarakat dan TNI-Polri.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *