Binkam

Satpolairud Polres Lombok Barat Patroli Antisipasi Kriminal dan Kejahatan

×

Satpolairud Polres Lombok Barat Patroli Antisipasi Kriminal dan Kejahatan

Sebarkan artikel ini
Satpolairud Polres Lombok Barat Gelar Serangkaian Kegiatan Rutin

Lombok Brat, NTB – Satuan Polisi Perairan dan Udara (SatpolairudPolres Lombok Barat melaksanakan serangkaian kegiatan rutin pada Kamis, 28 September 2023. Kegiatan tersebut meliputi Pemolisian Masyarakat (polmas), patroli, pengamanan garis pantai, dan giat lain-lain.

Kasat Polairud Polres Lombok Barat, Iptu L. Nursidi, mengatakan bahwa kegiatan rutin tersebut bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah perairan dan udara yang menjadi tanggung jawab Satpolairud.

“Kami melakukan himbauan-himbauan kepada pengunjung pantai agar tetap waspada dengan perubahan cuaca mengingat angin yang cukup kencang dan tetap menjaga kebersihan. Kami juga melakukan patroli di seputaran pantai, dermaga, dan sekitaran pos Senggigi guna mengantisipasi tindak kriminal dan kejahatan lainnya,” ujar Iptu Nursidi.

Selain itu, Satpolairud juga melaksanakan pengamanan fast ferry Eka Jaya 26 dan 23 bersama instansi terkait kemaritiman di pelabuhan Senggigi. “Kami melakukan pemeriksaan terhadap penumpang dan barang bawaan serta memastikan protokol kesehatan diterapkan. Kami juga memantau kondisi laut dan cuaca untuk memastikan keselamatan pelayaran,” tutur Iptu Nursidi.

Ia menambahkan bahwa selama kegiatan rutin tersebut, tidak ada kejadian yang menonjol seperti laka laut, illegal fishing, people smuggling, illegal mining, atau bom ikan. “Kami berharap situasi ini terus terjaga dan masyarakat dapat merasa aman dan nyaman saat beraktivitas di wilayah perairan dan udara,” pungkas Iptu Nursidi.

Selain itu, Satpolairud juga melaksanakan pemanasan mesin dan olah gerak kapal patroli nomor lambung XXI – 1008 di seputaran kolam bandar pelabuhan Senggigi. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kesiapan operasional kapal patroli. Satpolairud juga mengecek rubber boat dan kapal patroli nomor lambung XXI – 1008 yang terikat aman di moringnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *