Lombok barat, NTB – Polsek Labuapi melaksanakan patroli terjadwal di jalur bypass BIL I & BIL II wilayah hukum Polres Lombok Barat pada hari Rabu, 13 September 2023. Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas di sepanjang jalur tersebut.
Kapolsek Labuapi, Iptu M. Baejuli, SH, mengatakan bahwa patroli ini dilakukan oleh anggota piket SPKT II Polsek Labuapi. “Kami melaporkan giat anggota kami dalam melaksanakan giat patroli terjadwal BIL I & BIL II. Kami juga menghimbau kepada para pedagang agar membuka lapaknya tidak sampai larut malam untuk mengurangi gangguan kamtibmas,” ujarnya.
Selain itu, personil juga menghimbau jika menemukan pemuda yang masih nongkrong di jalur BIL I & BIL II agar segera pulang kerumah untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan. “Kami juga standby di titik-titik yang diperkirakan rawan gangguan kamtibmas disepanjang jalur BIL I & BIL II,” tambahnya.
Hasil dari kegiatan patroli ini adalah terpantau situasi aman dan kondusif disepanjang jalan BIL 1 dan BIL 2 wilkum Polres Lombok Barat. Dengan kehadiran Polri dalam hal ini Polsek Labuapi yang sedang melaksanakan patroli di BIL 1 dan BIL 2 dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi para pengendara yang melintas.
Masyarakat memberikan apresiasi terhadap kinerja Polri dalam hal ini Polsek Labuapi untuk mencegah terjadinya kejahatan dengan patroli yang telah dilaksanakan. “Terima kasih kepada Polsek Labuapi yang sudah menjaga keamanan dan ketertiban di jalur bypass ini. Kami merasa lebih tenang dan nyaman beraktivitas di sini,” ucap salah seorang warga setempat.