BeritaBinkamLombok BaratNTBSinergitas Pemda TNI POLRITNI-Polri

Kolaborasi Sukses: Babinsa Lembar dan Warga Laksanakan Proyek Rabat Jalan Bersama

×

Kolaborasi Sukses: Babinsa Lembar dan Warga Laksanakan Proyek Rabat Jalan Bersama

Sebarkan artikel ini

Lombok Barat, NTB – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Lembar, Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-04/Gerung bersama-sama dengan masyarakat Dusun Dasan Daya, Desa Lembar, Kecamatan Lembar, Lombok Barat, bergotong-royong melaksanakan proyek rabat jalan dengan panjang sekitar 117 meter, Selasa (22/8/2023).

“Dalam upaya untuk meningkatkan aksesibilitas dan kenyamanan masyarakat setempat, kegiatan rabat jalan ini merupakan hasil dari kolaborasi antara aparat desa dan masyarakat,” Ujar Babinsa Lembar Sertu Gede Wismaya.

Sebelumnya dalam beberapakali kesempatan yang dihadiri oleh masyarakat setempat, Sertu Gede Wismaya Babinsa Lembar menyampaikan, “pentingnya gotong-royong dan semangat kebersamaan dalam pembangunan infrastruktur dasar desa yang bermanfaat bagi seluruh masyarakat,” tegasnya.

“Kegiatan tersebut juga diiringi oleh semangat kebersamaan yang tinggi, dimana warga bahu-membahu dalam setiap proses pegecoran dan meratakan jalur jalan yang telah direncanakan. Proses pembuatan rabat jalan ini merupakan contoh konkret dari kerja sama yang erat antara pemerintah desa dan masyarakat dalam menjaga kualitas infrastruktur lokal,” Tambahnya.

Diharapkan dengan proyek rabat jalan ini, akses menuju Dusun Dasan Daya akan lebih mudah dan aman bagi semua pengguna jalan, terutama dalam kondisi cuaca yang kurang menguntungkan. “Hal ini juga menjadi bukti nyata bahwa melalui sinergi dan partisipasi aktif, masyarakat dapat mewujudkan perbaikan infrastruktur yang akan memberikan dampak positif bagi kehidupan sehari-hari masyarakat kami,” tambah Muhayadi Kepala Dusun (Kadus)Lembar.

“Terimakasih kepada Babinsa yang telah aktif membantu mengatasi kesuliatan Masyarakat dalam memberikan bantuan tenaga dalam proses pengecoran rabat jalan sepanjang 117 meter ini,” tutup Kadus Lembar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *