Binkam

Jumat Curhat Polsek Sekotong Bersama Kelompok Masyarakat Peternak Sapi dan Pertanian

×

Jumat Curhat Polsek Sekotong Bersama Kelompok Masyarakat Peternak Sapi dan Pertanian

Sebarkan artikel ini
Pembinaan Kamtibmas dan Pertanian Polsek Sekotong Bersinergi dengan Kelompok Masyarakat Peternak Sapi untuk Membangun

Lombok Barat, NTB – Dalam rangka pembinaan kamtibmas dan membangun kemitraan, Polsek Sekotong, mengadakan kegiatan Jumat Curhat yang difokuskan pada kelompok masyarakat peternak sapi dan pertanian.

Kegiatan ini bertempat di Dusun Pondok Ganjar Piling Sauh Desa Persiapan Blongas, Kecamatan Sekotong, Jum’at (23/6/2023).

Kegiatan ini dihadiri oleh pejabat dari Forkopimcam bersama Jajaran Polsek Sekotong, Kadus Sauh dan serta kelompok masyarakat peternak sapi dan pertanian.

Kapolsek Sekotong, Iptu I kadek Sumerta, SH mengtakan dalam kegiatan ini memberikan kesempatan kepada kelompok peternak sapi dan pertanian.

“Memberikan kesempatan kepada Masyarakat, untuk mengemukakan permasalahan, keluhan, serta unek-unek terkait kinerja kepolisian dan Bhabinkamtibmas di desa tersebut,” ungkapnya.

Selanjutnya, Kadus Sauh menyampaikan bahwa kinerja Bhabinkamtibmas Desa Buwun Mas sangat baik, dalam mendukung kegiatan di Pondok Ganjar Piling Sauh.

Ia juga mengeluhkan masalah listrik yang sering mengalami tegangan rendah dan kondisi pertanian yang terdampak musim kering.

“Terkait dengan keluhan tersebut, selanjutnya akan berkoordinasi dengan UPT PLN Sekotong guna menyelesaikan masalah tersebut,” ungkapnya.

Sementara itu, untuk masalah kekeringan pada lahan pertanian, mengingatkan agar bersabar mengingat sedang memasuki musim kemarau. Namun tetap menjamin ketersediaan air minum yang cukup di daerah tersebut.

“Kepada masyarakat dan kelompok peternak sapi serta pertanian agar melaporkan masalah yang dihadapi kepada pihak kepolisian,” katanya.

Selain itu, ia juga menyampaikan untuk menjaga kamtibmas dan berpesan agar tidak melakukan penggalian batu yang diduga berisi emas di bawah jalan raya (aspal). Guna menghindari risiko longsor atau kerusakan jalan.

Selama kegiatan Jumat Curhat berlangsung, tercipta situasi yang kondusif dan terjalin komunikasi yang baik antara Polsek Sekotong dan kelompok masyarakat peternak sapi serta pertanian.

Kelompok tersebut mengucapkan terima kasih atas kehadiran personel Polsek Sekotong dan menyampaikan apresiasi terhadap upaya Kepolisian. Dalam membangun kemitraan dan membina kamtibmas di wilayah tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *