BeritaBerita UtamaBinkamDaerahFeaturedLalulintasLombok BaratMataramNTBSinergitas Pemda TNI POLRI

Babinsa Bertais Periksa Terminal Bus untuk Persiapan Arus Mudik

×

Babinsa Bertais Periksa Terminal Bus untuk Persiapan Arus Mudik

Sebarkan artikel ini

Mataram, NTB – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-01/Cakranegara melakukan pemeriksaan terminal bus bersama petugas Dinas Perhubungan (Dishub) yang piket dalam persiapan menghadapi arus mudik lebaran Tahun 2023. Pemeriksaan dilakukan untuk memastikan bahwa fasilitas terminal bus Mandalika, Keluarahan Bertais, Kecamatan Sandubaya, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat siap digunakan dan memenuhi standar keamanan.

Menurut Sertu Suprayogi Babinsa Bertais, “keamanan dan kenyamanan para penumpang adalah yang terpenting, dan terminal bus harus memenuhi semua persyaratan untuk memastikan keselamatan penumpang. Babinsa juga menekankan pentingnya memperhatikan keamanan dan kelayakan armada bus di terminal selama musim mudik lebaran,” tuturnya, Rabu Malam (29/3/2023).

“Pemeriksaan terminal bus dilakukan dengan mengunjungi berbagai bagian terminal, termasuk tempat penjualan tiket, ruang tunggu, dan area parkir bus. Selama pemeriksaan, Babinsa memastikan bahwa semua fasilitas berfungsi dengan baik, seperti toilet, kios-kios pedagang, dan pencahayaan,” tambahnya.

Kepala Terminal Mandalika Marthen Tanone, STIP., mengungkapkan, “Babinsa bersama petugas piket juga memperhatikan keamanan di sekitar terminal bus, termasuk pengamanan barang bawaan penumpang dengan masuk ke dalam Bus dan kendaraan yang parkir di sekitar terminal. Upaya ini dilakukan untuk meminimalkan risiko kejahatan di sekitar terminal dan memastikan keselamatan para penumpang.

Diharapkan dengan pemeriksaan yang dilakukan oleh Babinsa, para penumpang yang menggunakan jasa transportasi bus dapat merasa aman dan nyaman selama perjalanan mudik lebaran tahun ini. “Semua pihak juga diimbau untuk tetap memperhatikan keamanan masing-masing untuk selama musim mudik lebaran. Jika terjadi hal-hal yang tidak di inginkan segera melapor kepada petugas yang berada di lokasi,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *