BeritaBinkamDaerahEkbisKabar DesaMataramNTB

Warga Bersama Babinsa Budidaya Jamur Tiram, Manfaatkan Lahan Kosong

×

Warga Bersama Babinsa Budidaya Jamur Tiram, Manfaatkan Lahan Kosong

Sebarkan artikel ini

Mataram, TripatNews – Dalam mempererat hubungan masyarakat dengan TNI khususnya Bintara Pembina Desa (Babinsa) melalui kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) yang diprogramkan TNI sebagai tugas keseharian aparat territorial sudah dan menjadi kwajiban untuk memberikan pendampingan kepada usaha milik warga yang ada di wilayah binaan. Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 01/Cakranegara Kodim 1606/Mataram dengan mengunjungi usaha budidaya jamur milik warga binaannya di Lingkungan Gedur, Kelurahan Abiantubuh baru, kecamatan sandubaya, Kota Mataram, Jum’at (10/6/2022).

Babinsa Koramil 01/Cakranegara Sertu Hermansyah mengatakan, “kegiatan ini untuk mewujudkan hubungan yang kuat antara TNI dengan rakyat, membantu mensejahterakan dan mendorong majunya usaha-usaha rakyat dan memberikan dorongan motivasi, serta mengedukasi,” jelasnya.

“Kita berharap agar warga lainnya bisa mencontoh seperti yang dilakukan oleh Bapak Negah Kariasa dalam memanfaatkan lahan kosong yang ada menjadi lahan produktif, sehingga bisa menambah nilai ekonomi bagi keluarga dengan budidaya jamur tiram,” terang Babinsa.

Dandim 1606/Mataram Letkol Arm Arif Rahman S.Sos., M.M., melalui Danramil 01/Cakranegara Kapten Inf Jamuhur S.Sos., mengatakan, “bagi masyarakat ini bisa menjadi salah satu alternatif usaha dalam mengisi kekosongan di masa transisi pandemi menuju endemi COVID-19,” tegasnya.

“Mengisi waktu senggang dengan kegiatan bermanfaat khususnya dalam meningkatkan ketahanan pangan merupakan suatu bentuk inovasi dan kreativitas warga yang patut dicontoh dan di aplikasikan, serta terus dikembangkan dengan belajar,” ujar Danramil.

”Ini merupaka tugas pokok komando kewilayahan yakni Babinsa yang merupakan ujung tombak komando rayon militer dalam tugas pokok sehari-hari, salah satunya membantu pengembangan usaha warga,“ tutup Danramil.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *