BeritaBerita UtamaBinkamDaerahFeaturedKabar DesaKesehatanKLULombok UtaraNTBSinergitas Pemda TNI POLRITNI-Polri

Bantu Warga Yang Membutuhkan, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Jalin Kerjasama Dengan Yayasan

×

Bantu Warga Yang Membutuhkan, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Jalin Kerjasama Dengan Yayasan

Sebarkan artikel ini

Lombok Barat, NTB – Babinsa (Bintara Pembina Desa) bersama Yayasan Endri Foundation bergandengan tangan dalam sebuah kegiatan amal untuk memberikan bantuan kursi roda kepada warga yang membutuhkan. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu meringankan beban dan meningkatkan mobilitas para penerima manfaat yang mengalami keterbatasan fisik.

Penyerhan bantuan tersebut langsung diberikan kepada Ibu Japinah (68) warga binaannya yang mengalami cacat dan lanjut usia dengan mendatangi langsung rumahnya di Dusun Aribari, Desa Gumantar, Kecamatan Kayangan, Kabupaten Lombok Utara, Minggu (28/5/2023).

Babinsa Komando Rayon Militer (Koramil) 1606-03/Bayan, Serda Hasan Basri bersama Bhabinkamtibmas, bergabung dengan tim sukarelawan dari Yayasan Endri Foundation untuk menyerahkan sejumlah kursi roda kepada warga binaan yang memenuhi syarat dan membutuhkan alat bantu mobilitas ini.

Serda Ahmad dalam kegiatan tersebut, mengatakan, “Kami sangat senang bisa berpartisipasi dalam program ini dan membantu masyarakat yang membutuhkan. Kursi roda ini diharapkan dapat memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi para penerima manfaat dalam beraktivitas sehari-hari.” Jelasnya.

Sementara itu, Ketua Ranting Yayasan Endri Foundation, Fahmi, menyampaikan apresiasi kepada Babinsa yang turut terlibat dalam kegiatan ini. “Kami sangat menghargai kerja sama yang terjalin antara Babinsa dan Yayasan. Dengan sinergi ini, kami berharap dapat membantu lebih banyak orang yang membutuhkan bantuan kursi roda di masa depan,” ujarnya.

Kegiatan ini merupakan salah satu upaya nyata Babinsa dalam menjalankan peran pembinaan sosial di wilayah binaannya. Dalam kemitraan dengan Yayasan Endri Foundation, mereka berharap dapat memberikan bantuan yang lebih luas kepada masyarakat yang membutuhkan, serta membantu meningkatkan kualitas hidup mereka.

Melalui kerja sama seperti ini, Babinsa dan yayasan-yayasan lokal berperan penting dalam memberikan bantuan dan membangun kebersamaan di masyarakat. Semoga semangat kebaikan ini dapat menjadi inspirasi bagi banyak pihak untuk turut berpartisipasi dalam memberikan bantuan kepada mereka yang membutuhkan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *