Berita UtamaBinkamKabar DesaLombok BaratNTBSosial Budaya

Pastikan Keamanan dan Ketertiban Pemilihan Kadus Desa Langko, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Patroli Ke Empat Titik Lokasi Pemungutan Suara

×

Pastikan Keamanan dan Ketertiban Pemilihan Kadus Desa Langko, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Patroli Ke Empat Titik Lokasi Pemungutan Suara

Sebarkan artikel ini

Lombok Barat, TripatNews – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Langko bersama Bhabinkamtibmas laksanakan pengamanan pemilihan Kepala Dusun (Kadus) di Desa Langko, Kecamatan Lingsar, Kabupaten Lombok Barat, Senin (1/8/2022).

Babinsa Langko Sertu Faisal mengatakan,kegiatan “pengaman Pemilihan Kadus (Pilkadus) ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman sehingga kegiatan tersebut tidak ada kendala dalam pelaksanaannya,” jelasnya.

“kami harapkan kepada semua perencanaan pemilihan yang telah di persiapkan ini, dapat berjalan dengan optimal hingga selesai. Kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas kami harapkan dapat memberikan rasa aman kepada panitia penyelenggara, calon Kadus, serta menjamin masyarakat yang hendak memberikan hak pilihnya, serta kami harpakan masyarakat yang memberikan hak suaranya sesuai dengan hati nuraninya tanpa ada unsur paksaan dan tekanan dari pihak manapun,” ucap Babinsa.

Ia juga menambahkan,” pelaksanaan Pilkadus ini di laksanakan di empat titik yang berada di wilayah Desa Langko yakni Dusun Langko Barat, Langko Daye, Dusun Longserang Timur, dan Longserang Barat Utara, berbeda dengan Pilkadus tahun-tahun kemarin, di karenakan dua tahun Indonesia di landa Covid-19 dan untuk kali ini warga dengan bebas memilih kadusnya sendiri secara langsung,” tambahnya.

Kegiatan pencoblosan masih berjalan dengan jumlah daftar pemilih tetap di Dusun Langko Daye 513 Orang, Dusun Langko Bat 356 Orang, Dusun Longseran Timur 569 Orang, Dusun Lingserat Barat Utara 370, sehingga belum bisa di pastikan nama-nama calon mana yang sah menjadi Kadus di empat lokasi tersebut. Kami berharap kepada seluruh warga supaya sportif siapa pun yang nantinya terpilih sebagai Kadus sesuai dengan jumlah suara yang di peroleh dalam pemilihan secara langsung ini, dan menerima dengan lapang dada.” pungkasnya.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *