DaerahFeatured

Kodim 1606/Mataram Gelar Lomba Hadrah Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW

×

Kodim 1606/Mataram Gelar Lomba Hadrah Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW

Sebarkan artikel ini

Mataram, TripatNews – Komando Distrik Militer (Kodim) 1606/Mataram menggelar lomba Hadrah dalam rangka memperingati maulid Nabi Muhamad SAW. Mengambil tema “Melalui Hikmah Maulid Nabi Muhamad SAW 1443 H/ 2021 M Kita Tingkatkan Keteladanan dan etos kerja personil TNI guna mendukung keberhasilan tugas pokok TNI di tengah pandemi COVID-19” yang bertempat di Halaman belakang Kodim 1606/Mataram, Jln. Pejanggik No 7 Kota Mataram, Kamis (4/11/2021).

Plt. Pasi Intel Kodim 1606/Mataram Kapten Chb Danang Kristianto menyampaikan amanat Komandan Kodim 1606/Mataram, “selaku penyelenggara kami ucapkan selamat datang dan terima kasih yang sebesar besarnya kepada para dewan juri, pendamping dan seluruh peserta lomba yang telah berpartisipasi dalam kegaitan yang kami selenggarakan pada pagi ini. Di eara milinial sekarang ini, apakah cukup bagi kita hanya sekedar bersholawat dan mengenal Nabi Muhamad SAW dengan baik saja, tentu tidak sombong sekali rasanya kita menggaku sudah cinta kepada Nabi Muhamad SAW, namun tidak berusaha untuk meladani perjuanagan, ahklak serta kepribadian rasullah SAW. Maka dari itu di momentum yang bahagia ini, mari kita jadikan Maulid Nabi ini kesemptan untuk menimbulkan kecintaan kita terhadap Rasulullah SAW, yakni salah satunya dengan menggikuti lomba hadrah,”Terangnya.

“Dalam pelaksanaan lomba ini, di harapkan kepada seluruh peserta dapat mengikuti lomba dengan sportif dan penuh semangat, kalah menang sudah biasa dalam perlombaan untuk itu tampilkan yang terbaik suapaya mencapai hasil yang maksimal kegiatan ini sesuai protokol Kesehatan. Terkait dengan pandemi COVID-19 seperti saat ini, kita harus bisa dan wajib untuk menjaga ketahan tubuh dengan turut menysukseskan vaksinasi nasional COVID-19 yang saat ini yang sedang di gelar oleh Pemerintah Pusat maupun Daerah,”Tegasnya.

“Kami sebagai penyelenggara lomba mengucapkan selamat bertanding dan tunjukan kemampuan kalian secara maksimal supaya mendaptkan hasil yang maksimal sesuai dengan harapkan, dan bisa menjadi kebanggan daerah masing masing,”Tutupnya. (YL)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *